Transaksi Narkoba di Rumah, Pria Ini Ditangkap Polisi

Dilaporkan oleh : Lampung city admin

Share on facebook
Share on twitter
Share on whatsapp

| 𝕿𝖊𝖗𝖎𝖒𝖆𝖐𝖆𝖘𝖎𝖍 𝕵𝖆𝖉𝖎 𝕻𝖊𝖒𝖇𝖆𝖈𝖆 𝕾𝖊𝖙𝖎𝖆.

TUBABA (Lampungcity.co) – M als LT (48), warga Tiyuh Gunung Menanti, Kecamatan Tumijajar, Kabupaten Tulang Bawang Barat diringkus Tim Opsnal Satres Narkoba Polres Tulang Bawang Barat Polda Lampung, saat akan bertransaksi narkotika di kediamannya.

Kapolres Tulang Bawang Barat AKBP Ndaru Istimawan, S.IK yang diwakili oleh Kasat Narkoba Iptu Yopi Hariyadi, S.H, mengatakan, bahwa saat diringkus, petugas mengamankan barang bukti narkoba yakni satu paket sabu dari tangan tersangka.

“Penangkapan terhadap tersangka berawal dari adanya informasi dari masyarakat tentang sering adanya transaksi narkotika di kediaman tersangka, Kamis (06/04/2023) pagi, sekitar pukul 06.00 WIB,” ujar Iptu Yopi.

Dijelaskan oleh Kasat, petugas yang langsung menggeledah tersangka Amin mendapati barang bukti narkotika, yakni satu paket sabu.

Silahkan Baca juga :  Ratusan Mahasiswa dan MPBI Gelar Aksi Demonstrasi

“Tersangka ditangkap setelah petugas melakukan penyelidikan dan memang benar didapati barang bukti narkotika,” jelasnya.

Dari hasil penggeledahan di kediaman tersangka, lanjut Iptu Yopi, petugas menemukan barang bukti satu paket sabu dengan berat 0,28 gram.

“Selain itu juga ditemukan barang bukti lainnya yaitu 1 (satu) sendok shabu yang terbuat dari selang pipet plastic, 1 (satu) buah tabung kaca merk Tari Bali yang di dalam nya terdapat minyak Bali, 1 (satu) buah handphone merk SAMSUNG FLIP warna putih, 1 (satu) buah plastik klip ukuran besar kosong,” jelasnya.

Atas perbuatannya, tersangka dikenakan pasal Pasal 114 ayat (1) Subsider Pasal 112 ayat (1) Undang- Undang RI Nomor 35 Tahun 2009 tentang Narkotika. (As26)

| Baca Juga

Zaidirina, Warning Bagi Pejabat Eselon III di Tubaba

Zaidirina, Warning Bagi Pejabat Eselon III di Tubaba

TUBABA (lampungcity.co) - Penjabat (Pj) Bupati Tulang Bawang Barat (Tubaba), Zaidirina Heriwardoyo, mengingatkan pejabat Eselon lll setelah dilakukan evaluasi, diharapkan kedepan ada perubahan memiliki tanggung jawab menjalan tugas sebagai abdi negara

|
Mei 9, 2023
Zaidirina Respon Cepat Terkait Pembenahan Jalan di Tiyuh Penumangan

Zaidirina Respon Cepat Terkait Pembenahan Jalan di Tiyuh Penumangan

TUBABA (lampungcity.co) - Menyikapi adanya Pemberitaan terkait ruas jalan Provinsi di Tiyuh/Desa Penumangan Kecamatan Tulangbawang Tengah Kabupaten Tulangbawang Barat yang saat ini ditanami pohon pisang, Penjabat Bupati Tubaba Zaidirina pastikan

|
Mei 8, 2023
Zaidirina PJ Bupati Tubaba Klarifikasi Program K3-1W Disebut Gagal, Apabila Ada Media Massa Yang Tidak Tahu

Zaidirina PJ Bupati Tubaba Klarifikasi Program K3-1W Disebut Gagal, Apabila Ada Media Massa Yang Tidak Tahu

TUBABA (Lampungcity.co)- Pejabat PJ Bupati Kabupaten Tulang Bawang Barat Zaidirina Heri Wardoyo memberikan Maksud dan Tujuan manfaat program ketahanan pangan kandang,kolam,Kebun dan wisata (k3-1w). Zaidirina Heri wardoyo mengatakan bahwa program

|
April 5, 2023