TULANG BAWANG – Sekretaris Daerah Kabupaten Tulang Bawang Ir Anthoni MM yang mewakili PJ Bupati Tulang bawang hadiri gelar pasukan Pengamanan Pemilu 2024 dan Pilkakam Tahun 2023
Penjabat Bupati Tulang bawang Drs Qudrotul Ikhwan MM yang dalam hal ini diwakili oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Tulang Bawang Ir Anthoni MM menghadiri Apel Gelar Pasukan di Lapangan Upacara Polres Tulang bawang, Selasa (28/02/2023)
Apel gelar pasukan ini dihelat dalam rangka persiapan Pemilu Tahun 2024 dan Pilkakam Tahun 2023. Kapolres Tulang Bawang AKBP Jibriel Bata Awi S.I.K memastikan kesiapan personel, Equipment dan logistik Tim Satgas Gabungan Pengamanan Pemilu 2024 dan Pilkakam 2023 Kabupaten Tulang Bawang benar – benar dalam keadaan Siap.
Tercatat sebanyak 700 personel gabungan dari Jajaran TNI/POLRI, BPBD, Damkar, Satpol PP dan Dishub Kabupaten Tulang Bawang hadir dalam Apel gelar pasukan pagi ini.
Kapolres Tulang Bawang AKBP Jibriel Bata Awi S.I.K mengatakan bahwa Pihak Polres Tulang bawang senantiasa siap mengamankan jalannya Tahapan pemilu 2024 dan Pilkakam Tahun 2023.
Ia menambahkan, juga memastikan untuk tidak akan memberikan ruang pada oknum atau unsur – unsur yang berniat merusak jalannya pesta demokrasi di wilayah hukum Kabupaten Tulang Bawang, “Tegasnya
“Kami petugas pengamanan pemilu 2024 dan Pilkakam 2023 Kabupaten Tulang Bawang merasa mendapat satu kehormatan dan kami akan berbuat optimal serta profesional sehingga semua tahapan kegiatan pesta demokrasi di wilayah hukum Kabupaten Tulang Bawang berjalan dengan baik dan kondusif,”jelas AKBP Jibriel Bata Awi S.I.K
“Inventarisir data dan Koordinasi dengan seluruh unsur lapisan masyarakat baik dari tokoh adat, tokoh agama dan juga tokoh masyarakat sehingga rakyat dapat melaksanakan pesta demokrasi dengan tenang tanpa ada intervensi dan gangguan dari pihak manapun, “kata Kapolres Tulang bawang
“Jika ada yang masih berniat untuk merusak dan mengganggu jalannya Pemilu 2024 dan Pilkakam 2023 maka segera tindak tegas sesuai aturan hukum yang berlaku,” Ujar Jibril Bata Awi (Jim)