Polda Lampung Berhasil Ringkus 347 Pelaku Curas, Curat dan Curanmor

Dilaporkan oleh : Lampung city admin

Share on facebook
Share on twitter
Share on whatsapp

| 𝕿𝖊𝖗𝖎𝖒𝖆𝖐𝖆𝖘𝖎𝖍 𝕵𝖆𝖉𝖎 𝕻𝖊𝖒𝖇𝖆𝖈𝖆 𝕾𝖊𝖙𝖎𝖆.

BANDAR LAMPUNG (LC) – 347 pelaku C3 (Curas, Curat dan Curanmor) dan penyalahgunaan senjata api ilegal berhasil ditangkap Polda Lampung dan jajaran dalam gelaran operasi dengan sandi Sikat Krakatau 2022 selama 14 hari (24 Mei hingga 6 Juni 2022).

Capaian ini disampaikan Dirreskrimum Polda Lampung Kombes Pol Reynold Elisa P Hutagalung dalam rilis hasil Operasi Sikat Krakatau 2022 Polda Lampung dan jajaran.

” Dalam gelaran Operasi Sikat Krakatau 2022 kali ini, Polda Lampung dan jajaran berhasil melakukan upaya paksa terhadap 347 pelaku kejahatan C3 dan penyalahgunaan senpi ilegal, baik itu yang masuk TO (target operasi) maupun non TO,” katanya, Sabtu (11/6/2022).

Lanjutnya, pada akhir pelaksanaan Operasi Sikat Krakatau 2022, jumlah kegiatan yang dilakukan oleh anggota kita sebanyak total 1.071 kegiatan, dengan rincian Satgas 1 sebanyak 222 kegiatan, Satgas 2 sebanyak 238 kegiatan.

Silahkan Baca juga :  Salah Satu Wartawati Senior Terima Penghargaan Dari MGG di Hari Ibu Ke-94 di Mapolda Lampung

Dia menambahkan, barang bukti yang berhasil diamankan yaitu, Mobil sebanyak 4 unit (non TO), Sepeda motor 9 unit (TO) dan 49 unit (non TO), senpi ilegal 5 pucuk (TO) dan 47 pucuk (non TO), amunisi sebanyak, 49 butir (non TO) dan senjata tajam (sajam) 10 bilah (non TO).

Masih kata Reynold, untuk barang bukti uang yang berhasil di sita sebanyak Rp. 4.510.000, Handphone 97 unit (non TO) dan 7 unit (TO).

Dalam pelaksanaan Operasi Sikat Krakatau 2022, Polda Lampung dan jajaran telah berhasil mencapai ptarget, dengan persentase 100 persen.

Sementara itu, Kabid Humas Polda Lampung Kombes Pol Zahwani Pandra Arsyad mengatakan, situasi Kamtibmas selama dilaksanakan Operasi Sikat Krakatau 2022, situasi keamanan di Lampung masih terkendali walaupun masih terjadi gangguan kamtibmas, namun secara umum situasi masih aman kondusif.

Silahkan Baca juga :  Antisipasi Penyalahgunaan BBM, Polres Tulang Bawang Barat Lakukan Monitoring dan Pengamanan di SPBU

Pandra menjelaskan, Satgas Ops Sikat Krakatau 2022, anggota kita di lapangan mampu memaksimalkan dan senantiasa mengantisipasi aksi kejahatan Curas, Curat, dan Curanmor Serta Penyalahgunaan Senpi Ilegal di wilayah hukum Polda Lampung.

“Kita melakukannya dengan cara memberikan himbauan kepada masyarakat agar lebih menjaga keamanan baik diri pribadi maupun barang milik pribadi (R2 dan R4), dan melakukan kegiatan preentif maupun preventif dalam melakukan pencegahan serta penindakan hukum agar terjaminnya keamanan bagi seluruh masyarakat terutama yang ada di Wilayah hukum Polda Lampung,” tutup Pandra. (Red)

| Baca Juga

Zaidirina, Warning Bagi Pejabat Eselon III di Tubaba

Zaidirina, Warning Bagi Pejabat Eselon III di Tubaba

TUBABA (lampungcity.co) - Penjabat (Pj) Bupati Tulang Bawang Barat (Tubaba), Zaidirina Heriwardoyo, mengingatkan pejabat Eselon lll setelah dilakukan evaluasi, diharapkan kedepan ada perubahan memiliki tanggung jawab menjalan tugas sebagai abdi negara

|
Mei 9, 2023
Zaidirina Respon Cepat Terkait Pembenahan Jalan di Tiyuh Penumangan

Zaidirina Respon Cepat Terkait Pembenahan Jalan di Tiyuh Penumangan

TUBABA (lampungcity.co) - Menyikapi adanya Pemberitaan terkait ruas jalan Provinsi di Tiyuh/Desa Penumangan Kecamatan Tulangbawang Tengah Kabupaten Tulangbawang Barat yang saat ini ditanami pohon pisang, Penjabat Bupati Tubaba Zaidirina pastikan

|
Mei 8, 2023
Zaidirina PJ Bupati Tubaba Klarifikasi Program K3-1W Disebut Gagal, Apabila Ada Media Massa Yang Tidak Tahu

Zaidirina PJ Bupati Tubaba Klarifikasi Program K3-1W Disebut Gagal, Apabila Ada Media Massa Yang Tidak Tahu

TUBABA (Lampungcity.co)- Pejabat PJ Bupati Kabupaten Tulang Bawang Barat Zaidirina Heri Wardoyo memberikan Maksud dan Tujuan manfaat program ketahanan pangan kandang,kolam,Kebun dan wisata (k3-1w). Zaidirina Heri wardoyo mengatakan bahwa program

|
April 5, 2023