Lampungcity.co |TUBABA – Menjelang Hari Raya Idul Fitri, Rasben Panggabean bersama Kader dan tim pemenangan partai Nasdem berbagi keceriaan. Mereka menyalurkan dua ribu paket sembako dan tiga ton beras kepada warga kurang mampu,buruh serabutan,orang sebatang kara tanpa pekerjaan.
Pembagian dilakukan di tiga kecamatan, Lambu Kibang, Kecamatan Gunung Terang, Pagar Dewa, Batu Putih Kab.Tulang Bawang Barat Lampung pada Jumat (14/04/2023).
Bendahara DPD Partai NasDem Kabupaten Tulang Bawang Barat tersebut Rasben Panggabean juga hadir dan menyerahkan langsung paket sembako kepada penerima santunan.
Rasben Panggabean, atau yang sering di sapa bang Gabe itu, menyebutkan bahwa santunan yang diberikan kepada dua Ribu keluarga tidak mampu. Setiap paketnya berisi Minyak Makan,Gula Pasir,Tepung Terigu dan di tambah pembagian beras sebanyak tiga ton.”kata nya
“Diserahkan kepada penerima yang kurang mampu,buruh serabutan,orang sebatang kara tanpa pekerjaan,”imbuhnya
Rasben Panggabean menuturkan kegiatan santunan ini telah dilakukan sejak Ramadhan 2022 tahun lalu hingga tahun ini berjalan semoga kegiatan ini bisa kita lakukan terus karna kita pernah tau kebaikan yang mana yang akan membantu kita kelak, yang penting kita berbuat baik tujuan nya untuk membantu sesama, “tambahnya
Salah satu warga penerima bingkisan menyampaikan beribu terimakasih kepada pihak Nasdem melalui Rasben Panggabean yang telah berbagi rejeki kepada warga yang kurang mampu.
“Kami cukup bersyukur dan berterima kasih kepada Bapak Rasben Panggabean yang telah berbagi kebaikan di bulan ramadhan menjelang idul Fitri ini terutama dalam kebaikan. Semoga bisa terus berlangsung,” harapnya.
Dalam kesempatan itu Rasben Panggabean juga mengungkapkan bahwa keberadaannya akan terus berbuat baik, membantu sesama dan kemanusiaan. saya selalu siap membantu warga yang terkena musibah maupun memang kondisinya secara ekonomi perlu dibantu, “Salam Restorasi.” tutupnya.(As26)