Pemprov Lampung Siap Kawal Puncak Arus Balik Lebaran 2025 dengan Sinergi dan Layanan Maksimal

Dilaporkan oleh : Lampung city admin

Share on facebook
Share on twitter
Share on whatsapp

| 𝕿𝖊𝖗𝖎𝖒𝖆𝖐𝖆𝖘𝖎𝖍 𝕵𝖆𝖉𝖎 𝕻𝖊𝖒𝖇𝖆𝖈𝖆 𝕾𝖊𝖙𝖎𝖆.

Lampung Selatan — Pemerintah Provinsi Lampung bersama Forkopimda dan stakeholder terkait telah melakukan berbagai langkah antisipasi permasalahan-permasalahan yang terjadi di masyarakat selama bulan ramadan dan lebaran tahun 2025, seperti mengendalikan laju inflasi, menjaga ketersediaan dan harga kebutuhan pokok serta kesiapan arus mudik.

Hal serupa juga dilakukan Pemerintah Provinsi Lampung bersinergi dengan Polda Lampung dan Korem 043 Gatam melakukan berbagai langkah persiapan pengamanan dan antisipasi puncak arus balik lebaran tahun 2025.

Menurut perkiraan, puncak arus balik akan terjadi pada tanggal 5,6 dan 7 April 2025 dengan jumlah penumpang sebanyak 522.000 orang dan 128.000 kendaraan, berdasarkan data yang dihimpun Dinas Perhubungan Provinsi Lampung sampai dengan 3 April.

Silahkan Baca juga :  Walikota Bandar Lampung Hadiri kegiatan Safari Ramadhan 1446 H di masjid Al-Aufa

“Mari sama-sama kita hantarkan seluruh masyarakat dengan rasa puas dan mereka merasa terlayani dengan baik oleh negara. Sinergisitas kita, kekompakan kita, pelayanan kita adalah pelayanan negara,” ujar Gubernur Rahmat Mirzani Djausal pada Rapat Terbatas Kesiapan Arus Balik Lebaran 2025, Jumat (4/4/2025).

Berbagai langkah juga telah dipersiapkan untuk mendukung kelancaran arus balik seperti penerapan delay system, buffer zone di rest area tol dan jalan arteri untuk mengurai penumpukan kendaraan, skrining tiket, dan kesiapsiagaan posko kesehatan.

“Ini semua karena negara ingin agar masyarakatnya terpuaskan, karena negara ingin melayani masyarakat dengan sebaik-baiknya,” ucap Gubernur Mirza.

Selain melakukan persiapan antisipasi puncak arus balik, Gubernur Mirza bersama seluruh stakeholder terkait juga mempersiapkan berbagai langkah untuk mendukung kelancaran menuju tempat wisata di Provinsi Lampung.

Silahkan Baca juga :  Satpol Air Polres Lakukan Patroli Tenggelamnya Kapal Pengangkut Karet Bintang Permata

Sesudah mengikuti Ratas, Gubernur Mirza meninjau langsung dua posko mudik lebaran untuk memastikan kesiapan dan memfasilitasi pemudik selama melakukan perjalanan arus balik agar tetap aman dan nyaman. Kedua posko tersebut yaitu Pos Pelayanan Terpadu Begadang V Bypass dan Posko LHR Panjang.

Di Pos Pelayanan Terpadu Begadang V Bypass, Gubernur Mirza meninjau kesiapan posko tersebut yang juga difasilitasi dengan Pos Pelayanan Medis dan tempat beristirahat yang nyaman.

Sedangkan di Posko LHR Panjang, Gubernur Mirza menyempatkan untuk berbincang langsung dengan pemudik yang sedang beristirahat di posko tersebut. Salah satunya merupakan pemudik roda dua yang akan kembali ke Kota Salatiga, Jawa Tengah.

Gubernur berpesan agar seluruh pemudik tetap memprioritaskan keamanan berkendara selama perjalanan serta menjaga kesehatan dan stamina tubuh.

Silahkan Baca juga :  Diduga Kakam Karya Makmur dan Gedung Rejo Sakti Lepas Tanggung Jawab dalam Pembagian Publikasi

Sementara itu, Kapolda Lampung Irjen Pol. Helmy Santika menyebutkan berdasarkan pantauan udara sampai dengan H+4 pukul 08.00 WIB, situasi penyeberangan di seluruh dermaga Pelabuhan Bakauheni masih dalam kondisi landai.

Meski demikian, Kapolda meminta agar 5 Rest Area di jalan tol jalur B tetap bersiaga untuk mengantisipasi segala kemungkinan walaupun delay system belum diterapkan.

“Ada atau tidak ada delay system, mereka bekerja,” kata Kapolda Lampung. (*)

| Baca Juga

Zaidirina, Warning Bagi Pejabat Eselon III di Tubaba

Zaidirina, Warning Bagi Pejabat Eselon III di Tubaba

TUBABA (lampungcity.co) - Penjabat (Pj) Bupati Tulang Bawang Barat (Tubaba), Zaidirina Heriwardoyo, mengingatkan pejabat Eselon lll setelah dilakukan evaluasi, diharapkan kedepan ada perubahan memiliki tanggung jawab menjalan tugas sebagai abdi negara

|
Mei 9, 2023
Zaidirina Respon Cepat Terkait Pembenahan Jalan di Tiyuh Penumangan

Zaidirina Respon Cepat Terkait Pembenahan Jalan di Tiyuh Penumangan

TUBABA (lampungcity.co) - Menyikapi adanya Pemberitaan terkait ruas jalan Provinsi di Tiyuh/Desa Penumangan Kecamatan Tulangbawang Tengah Kabupaten Tulangbawang Barat yang saat ini ditanami pohon pisang, Penjabat Bupati Tubaba Zaidirina pastikan

|
Mei 8, 2023
Zaidirina PJ Bupati Tubaba Klarifikasi Program K3-1W Disebut Gagal, Apabila Ada Media Massa Yang Tidak Tahu

Zaidirina PJ Bupati Tubaba Klarifikasi Program K3-1W Disebut Gagal, Apabila Ada Media Massa Yang Tidak Tahu

TUBABA (Lampungcity.co)- Pejabat PJ Bupati Kabupaten Tulang Bawang Barat Zaidirina Heri Wardoyo memberikan Maksud dan Tujuan manfaat program ketahanan pangan kandang,kolam,Kebun dan wisata (k3-1w). Zaidirina Heri wardoyo mengatakan bahwa program

|
April 5, 2023