TUBABA – Pemilihan Mulei Menganai Kabupaten TulangBawang Barat tahun 2023 yang diadakan di Rumah Budaya Sesat Agung Bumi Gayo Ragem Sai Mangi Wawai dimenangkan oleh Bagus Ridho Putra.kamis (15/06/2023)
Peserta menganai yang berasal dari Kecamatan Tulang Bawang Tengah, dan juga pemenang mulei diraih oleh Orynawa Oxdefa peserta asal Kecamatan Pagar Dewa.
Kedua peserta ini sukses menyabet gelar juara mulei menganai tubaba 2023 setelah berhasil melewati babak penyisihan.
Dengan menyisihkan 10 menganai dan 13 mulei pada saat bertanding di babak grand final yang bertempat di Kelurahan Panaragan Jaya, Kecamatan Tulang Bawang Tengah, Kabupaten Tulang Bawang Barat.
Setelah melalui beberapa serangkaian tahapan yang panjang akhirnya kedua mulei dan menganai tersebut berhasil menjadi juara pada ajang pemilihan ini.
Orynawa Oxdefa sebagai juara pertama mulei mengatakan bahwa dirinya sangat bersyukur atas keberhasilan yang diraihnya, ia bahkan tidak menyangka bahwa dirinya akan dinobatkan sebagai juara pertama mulei tubaba 2023.
” Saya sangat bersyukur atas pencapaian yang telah diraih ini, berkat doa dari kedua orang tua dan juga dukungan dari orang-orang yang sayang dan selalu mensupport diri saya hingga babak grand final ini, akhirnya saya berhasil mendapatkan gelar juara pertama mulei 2023,”Ucapnya.
Seusai berhasil meraih gelar juara ini selanjutnya Orynawa akan mempersiapkan diri dan juga akan terus banyak belajar untuk mengikuti ajang pemilihan mulei menganai tingkat Provinsi Lampung yang akan diusung oleh Pemkab Tubaba.
“Berhubung ini adalah kali pertama saya mengikuti ajang pemilihan mulei menganai dan tentunya saya sendiri masih harus terus banyak belajar agar kedepannya bisa lebih baik lagi.
Lanjutnya, Terutama mempersiapkan diri untuk mengikuti ajang mulei menganai di tingkat Provinsi Lampung yang dimana nantinya saya akan menjadi perwakilan dari Kabupaten Tubaba untuk itu saya perlu banyak sekali bimbingan, arahan, dan juga masukan, dari Pemkab Tubaba agar saya bisa memiliki bekal yang cukup untuk persiapan di tingkat provinsi Lampung ” Tuturnya.
Lantaran dirinya akan diusung mewakili Kabupaten Tubaba pada ajang pemilihan mulei menganai tingkat Provinsi Lampung, Orynawa berharap agar setelah ini dirinya bisa mendapatkan banyak bimbingan dan juga pembinaan yang serius dari Pemkab Tubaba, “kata dia
” Ia berharap, saya tentunya agar diri saya bisa mempersiapkan dengan baik dan semaksimal mungkin untuk ajang pemilihan mulei menganai tingkat Provinsi Lampung.
“Maka dari itu saya berharap supaya Pemkab Tubaba bisa memberikan bimbingan secara intens dan juga pembinaan secara berkala untuk bekal persiapan saya mengikuti ajang mulei menganai di tingkat Provinsi Lampung nantinya.
agar saya bisa mengharumkan nama kabupaten tubaba di tingkat Provinsi maupun juga di tingkat Nasional ” Pungkasnya.
Dalam acara ini diikuti sebanyak 25 peserta yang berasal dari tujuh Kecamatan yang tersebar di seluruh Kabupaten Tubaba yang terdiri dari 11 Menganai (Laki-Laki), dan sebanyak 14 Mulei (Perempuan), “(As26)