Latihan Matra Udara Jalak Sakti 1 di Lanud Pangeran M Bun Yamin, Besok 11 sampai 12

Dilaporkan oleh : Lampung city admin

Share on facebook
Share on twitter
Share on whatsapp

| 𝕿𝖊𝖗𝖎𝖒𝖆𝖐𝖆𝖘𝖎𝖍 𝕵𝖆𝖉𝖎 𝕻𝖊𝖒𝖇𝖆𝖈𝖆 𝕾𝖊𝖙𝖎𝖆.

TULANGBAWANG – Satuan Lalulintas (Satlantas) Polres Tulangbawang (Tuba) akan menutup sementara Jalan Lintas Timur (Jalintim) Kecamatan Menggala pada Selasa, (11/06/2024)

Penutupan jalan sementara tersebut dilakukan karena adanya Latihan Matra Udara Jalak Sakti 1 di Lanud Pangeran M Bun Yamin (BNY) yang terletak di Kampung Astraksetra, Menggala. Latihan Matra Udara Jalak Sakti 1 sendiri akan dimulai pada tanggal 11 hingga 12 Juni 2024.

Kasatlantas Polres Tuba AKP Khoirul Bahri mengatakan, atas adanya Latihan Matra Udara Jalak Sakti 1 di Lanud BNY untuk sementara jalan penghubung Lintas Timur dari kecamatan Terusannunyai Lampung Tengah hingga Menggala, Tuba akan ditutup sementara.

Penutupan akan dimulai pada Selasa, 11 Juni 2024 dari pukul 08.00 sampai dengan 10.00 WIB.

Silahkan Baca juga :  HPN 2023 Pers Menjaga Warisan Dunia Melalui Ekspedisi Geopark Kaldera Danau Toba

“Iya, kami mohon maaf atas ketidaknyamanan selama kegiatan berlangsung. Dihimbau kepada pengendara yang akan ke Bakauheni atau dari Bandar Lampung agar melalui Jalan Tol atau Jalan Lintas Pantai Timur,” jelasnya

Penutupan sementara Jalintim Tuba tersebut dimaksudkan juga untuk keselamatan pengguna jalan dan masyarakat setempat selama latihan tempur berlangsung.

Sebelumnya diberitakan, Komando Operasi Udara I (Koopsud) akan menggelar latihan tempur di Lanud Pangeran M Bun Yamin. Kegiatan yang diberi nama Jalak Sakti dan Trisula Perkasa 2024 tersebut direncanakan menghadirkan ribuan prajurit TNI AU.

Komandan Lanud (Danlanud) BNY Letkol Pnb Yosi Hadi Wiyanto mengatakan, latihan tempur tersebut bertujuan untuk menguji ketangkasan dan kemampuan para prajurit.

Silahkan Baca juga :  Empat Organisasi Melaporkan Dugaan Tindak Pidana Penghasutan dan Penghinaan Terhadap Profesi Jurnalis

Selain latihan antar satuan Jalak Sakti, Koopsud I juga akan melakukan latihan puncak Trisula Perkasa Komando Pasukan Gerak Cepat TNI AU.

Para prajurit yang terlibat nantinya diuji kemampuan dan ke profesionalannya dalam skenario pertempuran udara modern sesuai dengan doktrin TNI AU Swa Bhuwana Paksa.

Berbagai Alat Utama Sistem Senjata Tentara Nasional Indonesia (Alutsista) canggih dan terbaik TNI AU rencananya akan dilibatkan dalam latihan tempur ini. (*)

| Baca Juga

Zaidirina, Warning Bagi Pejabat Eselon III di Tubaba

Zaidirina, Warning Bagi Pejabat Eselon III di Tubaba

TUBABA (lampungcity.co) - Penjabat (Pj) Bupati Tulang Bawang Barat (Tubaba), Zaidirina Heriwardoyo, mengingatkan pejabat Eselon lll setelah dilakukan evaluasi, diharapkan kedepan ada perubahan memiliki tanggung jawab menjalan tugas sebagai abdi negara

|
Mei 9, 2023
Zaidirina Respon Cepat Terkait Pembenahan Jalan di Tiyuh Penumangan

Zaidirina Respon Cepat Terkait Pembenahan Jalan di Tiyuh Penumangan

TUBABA (lampungcity.co) - Menyikapi adanya Pemberitaan terkait ruas jalan Provinsi di Tiyuh/Desa Penumangan Kecamatan Tulangbawang Tengah Kabupaten Tulangbawang Barat yang saat ini ditanami pohon pisang, Penjabat Bupati Tubaba Zaidirina pastikan

|
Mei 8, 2023
Zaidirina PJ Bupati Tubaba Klarifikasi Program K3-1W Disebut Gagal, Apabila Ada Media Massa Yang Tidak Tahu

Zaidirina PJ Bupati Tubaba Klarifikasi Program K3-1W Disebut Gagal, Apabila Ada Media Massa Yang Tidak Tahu

TUBABA (Lampungcity.co)- Pejabat PJ Bupati Kabupaten Tulang Bawang Barat Zaidirina Heri Wardoyo memberikan Maksud dan Tujuan manfaat program ketahanan pangan kandang,kolam,Kebun dan wisata (k3-1w). Zaidirina Heri wardoyo mengatakan bahwa program

|
April 5, 2023