BANDARLAMPUNG – Wali Kota Bandar Lampung, Eva Dwiana, menggelar rolling pejabat di lingkungan Pemerintah Kota (Pemkot) Bandar Lampung. Pelantikan yang melibatkan 130 orang dengan komposisi pimpinan, administrasi, pengawas, kepala sekolah, dan fungsional tersebut dilaksanakan secara langsung di Aula Semergou Pemkot Bandar Lampung pada Jumat, (22/12/2023)
Dalam pengumuman hasil rolling, sejumlah perubahan signifikan terlihat, antara lain:
1. Erwin resmi menjabat sebagai Kepala Dinas Pertanian, setelah sebelumnya mengepalai Dinas Kelautan dan Perikanan.
2. Sukarma Wijaya kini menempati posisi Staff Ahli Bidang Pemerintahan, sebelumnya menjabat sebagai Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesra.
3. Seraden, yang sebelumnya mengepalai Kesbangpol Pemkot Bandar Lampung, kini menjabat sebagai Asisten Bidang Pemerintahan.
4. Pariyanto dipercaya untuk memimpin Kesbangpol.
5. Ariyawan menduduki jabatan baru sebagai Staf Ahli Bidang Ekonomi, setelah sebelumnya menjadi Kepala Dinas Pariwisata Kota Bandar Lampung.
6. Wakhidi resmi menjabat sebagai Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Bandar Lampung, setelah sebelumnya menjabat sebagai Staf Ahli Bidang Kemasyarakatan dan SDM.
7. Ahmad Husna kini mengepalai Dinas Lingkungan Hidup, sebelumnya menjabat sebagai Kepala BPBD Bandar Lampung.
8. Budiman P Mega dipindahkan sebagai Staff Ahli Bidang Kemasyarakatan, setelah sebelumnya mengepalai Dinas Lingkungan Hidup.
9. Yustam Efendi menjabat sebagai Kepala Badan Pemberdayaan Masyarakat, setelah sebelumnya mengepalai Dinas Pemuda dan Olahraga.
10. Juwita Putri resmi dilantik sebagai Kepala Bidang Perlindungan Perempuan dan Anak.
Dalam sambutannya, Wali Kota Eva Dwiana berharap perubahan ini dapat meningkatkan kinerja dan pelayanan Pemerintah Kota Bandar Lampung demi kesejahteraan masyarakat. (ADV)